Pemudi Mamuju Tengah Hadir Dalam Acara HUT V ASPEKSINDO Sekaligus Menjadi Delegasi Sulbar Mengikuti SDMI 2022 di Jakarta

Pemudi Mamuju Tengah Hadir Dalam Acara HUT V ASPEKSINDO Sekaligus Menjadi Delegasi Sulbar Mengikuti SDMI 2022 di Jakarta

SULBARINFORMASI.COM - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-5 Asosiasi Pemerintah Daerah Kepulauan dan Pesisir Seluruh Indonesia (ASPEKSINDO) yang jatuh pada tanggal 10 Agustus 2022, pengurus ASPEKSINDO merangkai acara HUT V ASPEKSINDO dengan tema “maritim pulih lebih cepat, maritim bangkit lebih kuat” yang dihadiri oleh berbagai kepala daerah indonesia, pejabat negara, dan duta besar uni emirat Arab. Acara tersebut dirangkaikan dengan rapat koordinasi nasional (RAKORNAS) ASPEKSINDO dan pengukuhan sekolah duta maritim Indonesia (SDMI) angkatan kedua.  

Negara Indonesia memiliki lebih dari 17.000 pulau sehingga Indonesia menerima julukan sebagai negara kepulauan terbesar di dunia. Faktanya 70% wilayah Indonesia adalah lautan. Bukan tanpa alasan, Indonesia kaya akan potensi kemaritimannya. Namun, potensi tersebut belum sepenuhnya dioptimalkan oleh masyarakat Indonesia. Indonesia masih begitu lemah dalam pengelolaan kekayaan laut.

Oleh karena itu, HMPI (Himpunan Mahasiswa Pascasarjana Indonesia) berinisiasi membentuk sebuah asosiasi sebagai wadah kolaborasi dan hubungan kemitraan antar pemerintah daerah berbasis kepulauan dan pesisir seluruh Indonesia. Asosiasi tersebut dikenal dengan sebutan ASPEKSINDO yang berfokus memikirkan isu-isu strategis dalam bidang kemaritiman termasuk didalamnya isu strategis dalam bidang pengelolaan ruang laut. 

Hal tersebut sejalan dengan kutipan direktur eksekutif ASPEKSINDO, Dr. Andi Fajar Isti, M.Pd., M.Sc, dalam sambutannya pada acara HUT V ASPEKSINDO, “Isu yang membuat ASPEKSINDO hadir lima tahun yang lalu itukan karena isu adanya kurang sinkronisasi antara kebijakan pusat dan daerah" ungkapnya. Perjalanan hebat ASPEKSINDO selama 5 tahun berhasil merangkul 333 kepala daerah di seluruh Indonesia demi mewujudkan pemerintahan yang kuat untuk mencapai cita-cita Indonesia sebagai poros maritim dunia.

Acara HUT V ASPEKSINDO juga dihadiri oleh pemuda-pemudi daerah pilihan dari berbagai provinsi di Indonesia. Pemuda-pemudi tersebut adalah para finalis duta maritim indonesia yang terpilih mengikuti Sekolah Duta Maritim Indonesia (SDMI) angkatan kedua di Jakarta pusat dalam kurun waktu 9-18 Agustus 2022. Setelah RAKORNAS ASPEKSINDO, Acara HUT V ASPEKSINDO dilanjutkan dengan pengukuhan Sekolah Duta Maritim Indonesia (SDMI) angkatan kedua yang akan ditandai dengan pengalungan tanda peserta. 

Salah satu pemudi daerah yang berhasil menjadi peserta SDMI berasal dari kabupaten Mamuju Tengah, Provinsi Sulawesi Barat. Setelah melewati berbagai tahapan seleksi, Mulyani Marhadi, Seorang Mahasiswa program studi pendidikan matematika dari Universitas Negeri Makassar berhasil menjadi penerima beasiswa Sekolah Duta Maritim Indonesia perwakilan dari Sulawesi Barat. “saya ucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah kabupaten Mamuju Tengah yang telah memfasilitasi keberangkatan ke Jakarta mengikuti SDMI angkatan kedua” ungkapnya.

Kegiatan Sekolah Duta Maritim Indonesia berisi tentang pembekalan dalam bidang kemaritiman maupun pengetahuan akademik lainnya. Dengan keberadaan SDMI yang digagas oleh ASPEKSINDO diharapkan mampu melahirkan kader-kader yang akan menjadi penggerak, dan pelopor di kalangan generasi muda dalam memberdayakan potensi maritim indonesia, terkhusus di daerahnya masing-masing. “semoga ilmu, pengalaman, dan relasi yang diperoleh selama mengikuti kegiatan SDMI dapat saya manfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk kemajuan pembangunan Mamuju Tengah terkhusus dalam bidang maritim ” ungkap Mulyani Marhadi. 


Baca lainnya

0 Komentar :

Anda belum bisa berkomentar, Harap masuk terlebih dahulu.